Awet Muda Versi Korea? Ini Tipsnya

0
962
awet muda versi korea

Byoote Indonesia – Awet muda versi korea teryata ada tipsnya lho! Dan menjadi salah satu hal yang diburu oleh para perempuan di dunia. Bagaimana tidak, jika menonton dramanya, mana ada yang menyangka bahwa artis-artis tersebut rata-rata sudah memiliki umur di atas 35 tahun.

Sederet nama artis bintang atas seperti Song Hye Kyo, Jun Ji Hyun, Kim Tae Hee, Ha Ji Won, Jang Nara kerap membuat publik terpukau karena kecantikan mereka. Apalagi setelah mengetahui umur mereka yang sudah tidak muda lagi, tapi masih cocok memerankan peran sebagai gadis awal 20an.

Tentu saja sosok-sosok tersebut, memiliki kebiasaan yang membuat wajah mereka masih terlihat segar, meski tak lagi belia. Jadi, apa saja sih, tips awet muda versi aktris Korea ini? Berikut mimin telah merangkumnya untuk kamu.

1. Mengonsumsi Makanan Sehat.

Jika kamu drakor lovers, kamu tentu bisa melihat bagaimana kultur makanan di Korea yang banyak didominasi oleh sayuran dan makanan berfermentasi. Yap, para wanita Korea, tak terkecuali para artis ini terbiasa makan sayuran sejak dini.

Mereka pun sebisa mungkin menghindari gorengan dan makanan berminyak. Mereka biasanya lebih suka mengonsumsi makanan yang diolah dengan cara direbus dan dikukus.

Selain itu masyarakat Korea juga gemar memakan-makanan segar, seperti selada dan sea food tertentu. Artis kenamaan Ha Ji Won, juga menceritakan bahwa rahasia awet mudanya, bukan soal produk kecantikan dengan harga selangit.

Namun ketekunannya dalam mengonsumsi makanan rendah garam, kacang-kacangan, buah-buahan, serta yoghurt. Tidak heran, kalau orang-orang nggak akan menyangka bahwa umurnya telah menginjak angka 42 tahun.

2. Menggunakan Make Up Seminimal Mungkin.

awet muda versi korea

Siapa yang sangka bahwa artis Korea yang harus tampil on point di televisi, justru berusaha meminimalisir penggunaan make up. Ialah Song Hye-kyo, artis berumur 38 tahun yang pernah menempati posisi ke 5 pada ajang TC Cadler “The Most 100 Beautiful Faces” pada tahun 2011.

Pemain drama fenomenal Descendant of The Sun ini mengaku, bahwa ia hanya menggunakan make up tipis dan pada area tertentu. Seperti meminimalisir penggunaan foundation, dan memilih mengenakan concealer di area tertentu.

Bahkan disaat free time, Song Hye-kyo memilih untuk membebaskan wajahnya dari make up, agar pori-porinya bisa bernapas.

3. Menjaga Pola Hidup Sehat.

Salah satu artis kenamaan Korea Selatan, Jun Ji Hyun mengatakan bahwa menjaga pola hidup sehat merupakan kunci utama awet mudanya. Berusia 38 tahun dan sudah melahirkan dua anak, nyatanya tak lantas membuat Jun Ji Hyun tampak lebih tua. Sebaliknya, ia tampak masih cocok memainkan peran gadis berumur 20an.

Hal ini dikarenakan Jun Ji Hyun menjaga asupan makanannya, serta rajin minum air putih. Selain itu secara rutin, Jun Ji Hyun melakukan olah raga pagi.

Lawan main Lee Min Ho dalam serial Legend of The Blue Sea ini mengatakan bahwa ia bahkan memiliki tiga sesi pilates dalam seminggu. Bagi Jun Ji Hyun, olahraga sudah menjadi sebuah kebutuhan baginya, sama pentingnya dengan bernapas.

4. Memperhatikan Penggunaan Skincare.

Penggunaan skincare berlapis yang dipopulerkan masuarakat Korea, juga kerap diterapkan oleh artis-artis Korea. Tak terkecuali Kim Tae Hee. Artis yang sudah menginjak usia 40 tahun ini, mengatakan bahwa ia mengoleksi berbagai produk skincare yang sesuai dengan kulitnya.

Kim Tae Hee juga rajin memeriksa kandungan skincare-nya dengan cermat dan teliti. Bukan hanya produk wajah, bahkan istri Rain itu, juga mengecek seluruh produk rambut, tubuh, tangan, bahkan bibir untuk memastikan bahwa seluruh bahan kandungannya tidak berbahaya dan aromanya juga tidak menyengat.

Selain penggunaan skincare dari luar, kamu bisa menyempurnakan rangkaian perawatan kulit kamu dari dalam ya. Byoote bisa menjadi pilihan kamu. Karena Byoote merupakan minuman berkolagen dan mengandung L-Glutathione grade A bisa menjaga kecantikan dan kesehatan kulit kamu agar tampil awet muda.

5. Rajin Memijat Wajah.

awet muda versi korea

Memijat wajah bisa memperlancar peredaran darah. Hal ini lah yang bisa berpengaruh terhadap elestisitas kulit. Rupanya rutinitas memijat wajah ini, kerap dilakukan oleh artis Jang Nara. Berusia 39 tahun, siapa yang menyangka bahwa rahasia awet muda artis berwajah imut ini, hanya sesederhana rutin memijat wajah.

Jang Nara mengatakan bahwa ia rajin memijat wajahnya tiap kali ia membersihkan wajah dengan sabun pembersih, atau cleanser. Jang Nara pun tidak segan memberikan langkah-langkahnya.

Pertama, ia memulainya dengan memijat dagunya, lalu sekitar bibirnya, lantas ia juga mengatakan bahwa langkah selanjutnya adalah memijat bagian matanya dengan lembut, dan sebagai langkag terakhir Jang Nara memijat hidung dan alisnya menggunakan jari manis.

Cara ini dinilainya cukup membuat wajah lebih rileks, sehingga tak mudah memunculkan kerutan di wajah.

Itu dia tadi tips awet muda versi artis Korea. Tentu saja tak ada salahnya kamu mencoba menerapkannya sedini mungkin, agar kulitmu lebih elastis dan sehat hingga menua nanti! Bagi kamu yang ingin tahu rahasia kecantikan orang korea klik disini!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here