Minuman Segar Bikin Sehat Ini Wajib Kamu Coba

0
807
minuman segar bikin sehat

Byoote Indonesia – Minuman segar bikin sehat tubuh kamu bisa loh dibuat sendiri dari rumah. Umumnya indikator tubuh sehat ditentukan dari asupan makanan yang kita konsumsi, yang biasa dikenal dengan sebutan 4 sehat 5 sempurna. Lalu, apa saja minuman segar yang bisa membuat tubuh sehat?

Seperti yang sudah kebanyakan orang tahu, untuk mendapatkan tubuh yang sehat hal simpel yang bisa dilakukan adalah dengan mengkonsumsi makanan dan minuman yang bergizi tinggi.

Berikut ini Byoote sudah rangkum dari berbagai sumber mengenai minuman segar yang bikin tubuh kamu sehat.

  1. Coklat panas
minuman segar bikin sehat

Minuman segar pertama yang bisa bikin sehat tubuh kamu adalah coklat panas. Minuman ini cocok diminum saat hendak melakukan aktivitas atau di pagi hari. Coklat panas juga cocok diminum saat waktu santai kamu ya.

Yang membuat coklat panas menyehatkan adalah kandungan zat flavonoid dalam coklat memiliki sifat antioksidan. Sehingga, bisa mengurangi kerusakan sel tubuh akibat paparan radikal bebas dan juga menurunkan resiko penyakit jantung.

2. Jus buah

minuman segar bikin sehat

Kalau bicara minuman segar yang bisa bikin tubuh sehat, jus buah sudah pasti masuk daftarnya. Karena buah-buahan dalam jus buah tersebut kaya akan mineral, nutrisi dan vitamin yang bisa menyehatkan tubuh kamu. 

Bagi kamu yang tidak suka mengkonsumsi buah secara langsung, cara ini cocok dan praktis untuk dilakukan agar mendapatkan manfaat dari buah tersebut.

3. Teh hijau

minuman segar bikin sehat

Belakangan ini, teh hijau menjadi topping atau varian rasa di berbagai jenis olahan makanan dan minuman di Indonesia yang cukup populer. Tidak sampai disitu, teh hijau juga dikenal sebagai teh dengan kandungan antioksidannya yang tinggi tuh.

Makanya itu, sudah pasti teh hijau ini masuk daftar minuman segar yang menyehatkan tubuh, karena kandungan antioksidan yang tinggi dapat menangkal zat-zat berbahaya dalam tubuh. 

Tapi, teh hijau yang baik dan banyak manfaatnya untuk dikonsumsi adalah teh hijau alami yang diseduh tanpa gula dan bukan teh hijau yang diolah menjadi topping atau varian rasa yang manis ya.

4. Jus sayur

Siapa disini yang gak suka sayur? Sebagian besar orang pasti tidak terlalu menyukai sayur bukan? Nah, untuk tetap mendapatkan manfaat dari sayur tanpa mengkonsumsinya secara langsung bisa dengan cara dibuat menjadi jus sayur tuh.

Jus sayur bisa menjaga sistem imunitas tubuh kamu loh, jika dikonsumsi secara rutin. Sehingga bisa melawan bakteri, kuman, radikal bebas dan virus yang masuk ke dalam tubuh. Apalagi jus sayur yang tinggi akan kandungan vitamin C dan antioksidan yang tinggi.

Kandungan vitamin C dalam jus sayur tersebut dapat membantu memproduksi kolagen dalam tubuh kamu loh. Selain itu, jus sayur juga bisa membantu mendetoks racun dalam tubuh, menurunkan berat badan, menurunkan kolesterol dan meningkatkan kesehatan jantung.

Jusa sayur bisa lezat juga loh untuk dikonsumsi, asalkan kamu pintar dalam mengolah dan memadukannya dengan bahan lain misalnya buah. Jadi, kamu bisa mendapatkan rasa manis alami dari buah tersebut.  Kamu juga bisa menambahkan pemanis alami lainnya, yaitu madu pada jus sayur perpaduan buah yang kamu buat ya!

5. Air kelapa

Minuman segar yang menyehatkan tubuh selanjutnya adalah air kelapa. Kandungan elektrolit, mineral dan beberapa vitamin dalam air kelapa bagus untuk kesehatan loh. Air kelapa yang baik untuk dikonsumsi adalah sesaat buah kelapa kita belah ya.

Kandungan elektrolit dan gula dalam air kelapa bisa menimbulkan efek segar yang alami pelepas dahaga loh. Selain itu, air kelapa juga punya manfaat antara lain: menggantikan cairan tubuh yang hilang, menangkal radikal bebas dan menurunkan resiko penyakit batu ginjal dan jantung.

6. Smoothies

Selanjutnya ada smoothies yang menjadi minuman segar yang menyehatkan tubuh. Tidak berbeda jauh dengan jus, karena bahan dasarnya buah dan sayuran juga. Letak bedanya adalah smoothies memanfaatkan buah yang teksturnya kental atau lembut ketika dihancurkan. Biasanya smoothies disajikan dengan tambahan susu dan yogurt.

Jus terbuat dari campuran buah, es serut dan gula. Sedangkan, smoothies lebih kompleks komposisinya karena biasa ditambahkan pengental seperti yogurt, susu, chia seed, madu sampai es krim. Sehingga, smoothies lebih tinggi kadar kalorinya dibandingkan jus

Oh iya, Byoote juga bisa loh dikreasikan menjadi smoothies yang enak dan kaya akan manfaat. Bahan yang diperlukan adalah buah stroberi 6 buah (atau sesuai selera), susu secukupnya, 1 sachet Byoote, madu sesuai selera dan es batu.

Cara penyajiannya juga mudah, kamu hanya perlu masukkan buah stroberi, susu, 1 sachet Byoote, madu dan es batu diblender kamu. Kemudian, kamu haluskan semua bahan tersebut dalam blender. Setelah tercampur sempurna, tuang ke dalam gelas. Byoote smoothies siap diminum!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here