Byoote Indonesia – Pisang atasi rambut rontok mungkin terdengar baru bagi beberapa orang. Tapi, nyatanya pisang bisa dimanfaatkan loh untuk mengatasi rambut rontok jika digabungkan dengan bahan alami lainnya! Simak selengkapnya disini!
Zaman sekarang, gaya hidup manusia semakin beragam, tak terkecuali rambut. Mulai dari hairstyling, penggunaan catokan, mewarnai rambut dan sebagainya. Itu semua bisa menjadi faktor penyebab terjadinya kerontokan pada rambut.
Belum lagi ditambah aktivitas keseharian yang padat. Yang membuat rambut terkena paparan sinar matahari, kotoran dan polusi. Ditambah dengan pola makan yang tidak sehat. Hal tersebut bisa menjadi faktor eksternal penyebab kerontokan rambut lho!
Nah, sebelum kamu memilih produk kimia untuk mengatasi kerontokan rambut, tidak ada salahnya mencoba bahan alami bukan? Berikut Byoote sudah rangkum dari berbagai sumber mengenai bagaimana pisang atasi masalah rambut rontok.
- Pisang dan lidah buaya
Lidah buaya bersifat menenangkan. Selain itu, kandungan beta-karoten, vitamin C dan E-nya berperan sebagai antioksidan yang dapat menetralkan radikal bebas yang menempel pada rambut dan kulit kepala. Sehingga, bisa meningkatkan kesehatan kulit kepala sekaligus meningkatkan pertumbuhan rambut.
Sementara itu, pisang kaya akan antioksidan yang bisa mengurangi stres oksidatif sebagai faktor penyebab kerontokan rambut. Pisang juga dapat memperkuat folikel rambut dan mempercepat pertumbuhan rambut.
Kamu perlu menyiapkan 1 buah pisang matang dan 1 sendok makan gel lidah buaya untuk membuat formula ini.
Cara pengapllikasiannya mudah. Pertama, kamu haluskan pisang di dalam mangkuk dengan garpu atau sendok. Lalu, rambahkan gel lidah buaya dan aduk sampai rata. Oleskan ramuan tersebut ke kulit kepala dan rambut kamu. Diamkan selama 30 menit. Terakhir, bilas sampai bersih dengan air dingin.
2. Pisang dan madu
Madu bersifat emolien yang berfungsi untuk menjaga kulit kepala kamu tetap lembab dan ternutrisi. Sedangkan, pisang kaya akan antioksidan yang bisa mengurangi stres oksidatif sebagai faktor penyebab kerontokan rambut. Pisang juga dapat memperkuat folikel rambut dan mempercepat pertumbuhan rambut.
Kamu membutuhkan 2 buah pisang matang dan 2 sendok makan madu organik untuk membuat ramuan ini.
Cara pengaplikasiannya juga mudah. Pertama, haluskan pisang dalam mangkuk dengan sendok. Kemudian, tambahkan madu dan aduk sampai mendapatkan tekstur pasta yang halus.
Oleskan formula tersebut pada kulit kepala dan juga rambut yang lembab. Diamkan selama 25 menit. Terakhir, bila sampai bersih. Kamu bisa melakukan perawatan rambut dengan campuran bahan ini sebanyak 2 kali dalam seminggu untuk hasil optimal
3. Pisang dan minyak almond
Minyak almond merupakan pelembab alami yang bisa membantu melembabkan kulit dan menutrisi rambut. Selain itu, kandungan vitamin E yang tinggi pada minyak almond, dipercaya dapat meningkatkan pertumbuhan rambut. Sedangkan, pisang berperan dalam memperkuat folikel rambut dan mempercepat pertumbuhan rambut.
Kamu perlu menyiapkan 1 buah pisang matang dan 1 sendok teh minyak almond untuk membuat ramuan ini.
Cara pengaplikasiannya mudah. Pertama, haluskan pisang di dalam mangkuk dengan garpu. Lalu, tambahkan minyak almond dan aduk sampai tercampur sempurna. Oleskan formula tersebut ke kulit kepala dan juga rambut. Diamkan selama 30 menit. Terakhir, bilas sampai bersih. Lakukan perawatan dengan bahan ini 1-2 kali dalam seminggu.
4. Pisang dan alpukat
Kandungan vitamin E dalam alpukat, berperan sebagai antioksidan kuat yang dapat menangkal radikal bebas untuk menjaga kesehatan kulit kepala dan rambut. Alpukat juga mengandung biotin yang bisa melawan masalah kerontokan rambut.
Kamu membutuhkan 2 buah pisang matang dan 2 sendok makan madu untuk membuat formula ini.
Cara pengaplikasiannya cukup mudah. Kamu haluskan pisang dan alpukat secara bersamaan dengan menggunakan garpu sampai mendapatkan tekstur pasta yang halus, lalu, oleskan pasta tersebut ke kulit kepala kamu. Diamkan selama 30 menit. Terakhir, bilas sampai bersih. Lakukan perawatan dengan bahan ini sekali seminggu untuk hasil maksimal.