Byoote Indonesia – Punya kulit wajah kering memang perlu perhatian khusus dalam merawatnya. Kamu tidak bisa sembarangan dalam memilih produk perawatan ya. Jenis kulit wajah ini ternyata cocok dengan perawatan yang menggunakan bahan alami, seperti pisang. Simak ulasannya berikut.
Saat di rumah aja seperti sekarang ini, memang menjadi cobaan bagi kamu yang punya kulit wajah kering. Bagaimana tidak? Selama kamu di rumah aja, kamu mungkin mengabaikan penggunaan skincare rutin dan terlalu lama terpapar ruangan ber-AC. Apalagi bagi kamu yang sedang berpuasa, kulit kamu semakin kering karena tidak ada cairan yang masuk selama kurang lebih 13 jam.
Solusinya, selain kamu harus mulai rajin melakukan skincare routine, kamu juga harus menutrisi kulit kamu menggunakan bahan alami tuh. Bahan alami tersebut merupakan cara yang aman, ekonomis dan mudah untuk dilakukan selama di rumah aja.
Nah, kamu bisa menggunakan masker untuk kamu yang punya kulit wajah kering dengan bahan alami, yaitu buah pisang, Karena pisang kaya akan kalium, karbohidrat, minyak alami serta vitamin A,B,C,D yang dapat menghidrasi kulit, meningkatkan tekstur dan menyehatkan kulit kamu.
- Pisang dan alpukat
Buah alpukat mengandung vitamin C dan E yang bisa membantu melembabkan dan menyehatkan kulit. Selain itu, kandungan minyak alami dalam alpukat bisa meresap ke dalam kulit dan menambah nutrisi yang diberikan buah pisang untuk kulit.
Jadi, jika kamu mencampurkan pisang dengan alpukat dan dijadikan sebagai masker alami kamu, maka itu bisa melembabkan jenis kulit wajah kering.
Cara pengaplikasiannya juga mudah, kamu hanya perlu menyiapkan setengah buah pisang matang dan setengah buah alpukat matang. Kemudian haluskan alpukat dan pisang hingga memiliki tekstur seperti bubur di mangkok. Oleskan masker tersebut di seluruh wajah kamu. Diamkan lebih kurang 20 menit. Lalu, bilas dengan air hangat. Tutup dengan pelembab deh.
2. Pisang, madu plus vitamin E
Madu mengandung antioksidan dan antimikroba yang dapat melembabkan kulit dan menenangkan kulit. Sedangkan, vitamin E merupakan antioksidan kuat yang melawan radikal bebas dan mencegah kerusakan kulit kamu.
Oleh sebab itu, madu dan vitamin E ini cocok dicampurkan dengan pisang untuk merawat kamu yang punya kulit wajah kering.
Cara pengaplikasiannya juga mudah, kamu hanya perlu menyiapkan satu buah pisang matang, 1 sendok makan madu dan 1 kapsul vitamin E. Kemudian kamu haluskan pisang tersebut di mangkuk dan campurkan madu serta vitamin E tersebut. Oleskan masker tersebut secara merata di wajah kamu. Diamkan selama 20 menit. Terakhir, bilas hingga bersih.
3. Pisang, bunga mawar dan susu
Kandungan asam laktat pada susu dapat mengangkat sel kulit mati dan kotoran dari kulit kamu. Ini bisa membantu mencegah kekeringan dan menjaga kelembaban kulit kamu. Sedangkan, bunga mawar bersifat anti-inflamasi yang mampu mencegah iritasi dan kemerahan.
Cara pengaplikasiannya cukup mudah, kamu perlu menyiapkan 1 pisang matang, 2 sdm susu, 1 sdm mentega tawar dan segenggam kelopak bunga mawar. Kemudian, kamu blender semua bahan tersebut hingga halus. Oleskan masker ini secara merata di wajah kamu. Diamkan selama kurang lebih 15 menit. Bilas sampai bersih. Tutup dengan sedikit pelenmbab kamu.
4. Pisang dan yogurt
Asam laktat dalam yogurt dapat mengeksfoliasi kulit untuk memperbaiki kulit kamu. Sedangkan pisang bisa meningkatkan elastisitas kulit kamu. Jadi, campuran kedua bahan alami ini cocok digunakan untuk kamu yang punya kulit wajah kering.
Cara pengaplikasiannya mudah, kamu hanya perlu menyiapkan 1 buah pisang matang dan 2 sdm yogurt. Kemudian haluskan kedua bahan tersebut di mangkuk dengan menggunakan garpu atau sendok. Lalu, oleskan masker campuran kedua bahan tersebut secara menyeluruh di wajah kamu, Diamkan kurang lebih 20 menit. Terakhir, bilas hingga bersih.
5. Pisang dan mentega
Mentega kaya akan asam lemak dan vitamin A yang bisa membuat kulit wajah kamu bersinar. Sedangkan pisang, membantu menjaga kelembaban dan elastisitas kulit kamu.
Cara pengaplikasiannya mudah, kamu hanya perlu menyiapkan 1 pisang matang dan 2 sdm mentega tawar. Haluskan pisang dalam mangkuk. Kemudian, kocok mentega tawar sampai halus. Tambahkan mentega tersebut ke bubur pisang dan aduk sampai rata. Lalu, oleskan masker ini secara merata ke seluruh wajah. Diamkan selama 20 menit. Bilas sampai bersih.
6. Pisang, madu dan minyak zaitun
Minyak zaitun bersifat melembabkan kulit, ditambah dengan madu dan pisang menjadi kombinasi yang cocok untuk mengatasi kulit wajah kering.
Cara pengaplikasiannya mudah, kamu hanya perlu menyiapkan 1 pisang matang, 1 sdm madu dan 1 sdm minyak zaitun. Haluskan pisang sampai menjadi bubur dalam mangkuk. Tambahkan madu dan minyak zaitun ke bubur pisang tersebut dan aduk sampai rata. Oleskan campuran ketiga bahan tersebut secara merata di wajah. Diamkan selama 10 menit. Terakhir, bilas sampai bersih.