Sering Pakai Masker Akibatkan Masalah Kulit

0
1348
sering pakai masker

Byoote Indonesia – Sering pakai masker saat di rumah aja atau di luar rumah? Hati-hati bisa mengakibatkan efek samping, seperti jerawat loh. Nah, apa saja efek samping dari penggunaan masker berlebihan?

Sering pakai masker mungkin memang menjadi anjuran agar tetap sehat saat ini. Memang kita bisa melindungi diri dari paparan radikal bebas atau virus corona yang bisa menyebar melalui tetesan liur saat bersin atau batuk (droplet). Tapi, penggunaan masker terlalu lama juga mengakibatkan beberapa permasalahan kulit wajah.

  1. Iritasi
sering pakai masker

Karena terlalu sering pakai masker, kulit wajah kita rentan terkena iritasi berupa gatal-gatal, kemerahan dan muncul seperti guratan pada wajah. Ini disebabkan karena, karet masker kain yang kita pakai terlalu kencang mengikat pada wajah kita. 

Selain itu, pasti  ada gesekan dan tekanan masker pada area hidung, pipi, dagu dan area di bawah mata yang menyebabkan iritasi seperti gatal, kemerahan dan seperti guratan di area wajah tersebut.

Belum lagi, keringat yang tertimbun di masker yang kamu pakai. Sehingga, iritasi pada kulit wajah kamu bisa terjadi.

2. Wajah menjadi berminyak

Penggunaan masker terlalu lama juga dapat mengakibatkan wajah kamu berminyak loh. Ini disebabkan produksi minyak berlebih akibat kulit wajah kurang hidrasi saat menggunakan masker tersebut. Biasanya daerah yang rentan berminyak saat pakai masker adalah pipi, hidung dan dagu.

3. Komedo

Komedo juga bisa muncul loh, kalau kamu keseringan pakai masker. Hal ini disebabkan oleh produksi minyak berlebih yang tertahan bersatu dengan keringat, serta kotoran yang masuk lewat celah masker, sehingga pori-pori tersumbat dan menyebabkan komedo.

4. Jerawat

Jika kamu terlalu sering menggunakan masker, maka jerawat bisa muncul di wajah kamu loh. Hal ini disebabkan ketiga faktor di atas, saat pori-pori kamu tersumbat kotoran dan minyak, maka disitulah jerawat akan muncul juga.

Oleh karena itu, kamu perlu bijak dalam menggunakan masker ya! Karena kulit wajah kamu juga perlu bernapas dan terhidrasi cukup. Sehingga, kamu bebas dari permasalahan kulit di atas.

Selama kamu di rumah aja, kamu bisa melakukan hal baik untuk tubuh kamu loh. Salah satunya dengan melakukan perawatan terhadap kulit bagian terluar tubuh kamu. Baik dengan maskeran, skincare-an dan jangan lupa juga jaga kesehatan dan kecantikan kulit kamu dari dalam.

Kamu bisa menjadikan Byoote Hydrolyzed Collagen sebagai pilihan perawatan kesehatan dan kecantikan kulit kamu dari dalam. Berbagai permasalahan kulit bisa kamu atasi secara bertahap dengan rutin minum Byoote 2x sehari ya. 

Selain kulit, kamu juga sekaligus merawat kesehatan rambut, kuku, bahkan tulang kamu loh dengan Byoote!

Klik dibawah ini ya untuk tahu apa saja manfaat Byoote bagi tubuh kamu!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here